Senin, 11 Juli 2011

Samuel Eto'o Garansikan Bertahan



Isu dirinya bakal mencopot seragam Inter di musim panas ini dibantah Samuel Eto’o.

Rumor kepergian striker Kamerun itu mulai beredar setelah Nerazzurri dikabarkan berminat pada Carlos Tevez dan hendak menukar Eto’o dengan penyerang Manchester City itu.

Tetapi, Eto’o sendiri telah lama meneguhkan niat bertahan di Inter, tepatnya setelah menjuarai Coppa Italia 2011.

“Koran-koran mengatakan saya akan meninggalkan Inter? Saya sudah berbicara dengan presiden Massimo Moratti setelah kemenangan di final Coppa Italia atas Palermo,” ungkapnya kepada Inter Channel.

“Saat presiden berbicara, saya hanya bisa mengatakan ya,” tegas pemain 30 tahun itu.

La Beneamata sudah mengawali pemusatan latihan pramusim sejak 8 Juli kemarin di Pinzolo, kota kecil di sebelah utara daerah Pegunungan Alpen, Italia.

Meski udara panas tetap terasa, Eto’o menyatakan iklim di sana lebih kondusif dibanding di Milan.

“Semua berjalan baik. Lumayan panas, tapi tak mungkin seburuk di Milan sekarang ini. Saya dalam kondisi bagus dan kami memiliki atmosfer tepat untuk memulai musim yang sulit.”

“Kami semua sangat bernafsu membalas antusiasme fans dengan menang di lapangan.”

[goal.com]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar